10 Pelukis Terbaik Indonesia Sepanjang Sejarah


10 Pelukis Terbaik Indonesia Sepanjang Sejarah


10 Greatest Indonesian Painter Ever

Berikut Top 10 Pelukis Maestro Legendaris Indonesia versi JAVADESINDO Art Gallery, diapresiasi berdasarkan talenta, kontribusi dan dedikasi para Pelukis dalam perkembangan bidang seni rupa khususnya karya seni lukis diIndonesia oleh para pengamat dan kritisi seni.

1. RADEN SALEH ( Semarang 1807 – 1880 )


Salah satu Pelukis Maestro Legendaris Indonesia pada era sebelum kemerdekaan, saat Indonesia masih dijajah Belanda. Raden Saleh merupakan salah satu Pelukis Maestro Indonesia yang diakui sebagai Pelukis kelas Dunia. Karya-karya lukisanya merupakan saksi sejarah, banyak menceritakan tentang situasi pada jaman perjuangan dan kehidupan masyarakat khususnya Jawa. Salah satu karya lukisanya yang terkenal adalah “Penangkapan Diponegoro”.


(Penangkapan Diponegoro)

Raden Saleh juga mendapat pengahargaan atas talenta karya seninya, sehingga Beliau mendapat beasiswa dari pemerintah Belanda untuk Studi di Negara Belanda dan Negara-negara Eropa lainya. Gaya aliran Lukisan saleh adalah gaya Naturalism, Realism dan Klasik.

2. AFFANDI ( Cirebon 1907 – 1990 )



Merupakan salah satu Pelukis Maestro Legendaris Indonesia yang namanya telah mendunia karena karya-karya lukisan abstraknya yang unik dan berkarakter, dimana gaya lukisanya tersebut belum pernah ada, atau belum pernah diciptakan oleh pelukis sebelumya. Gaya aliran Lukisanya merupakan gaya baru dalam aliran lukisan modern khususnya ekspressionism.


(Sabung Ayam karya Affandi)

Karya-karya Lukisanya banyak mendapatkan apresiasi dari para pengamat seni baik dari dalam dan luar negeri, beliau aktif berpameran tunggal di Negara-negara seperti: Inggris, Eropa, Amerika dan India, pada masa Tahun 1950-an.
Affandi merupakan salah satu Pelukis yang paling produktif, dimana beliau telah menciptakan lebih dari 2 ribu lukisan selama hidupnya, karyanya telah tersebar diseluruh pelosok Dunia dan dikoleksi oleh para Kolektor kelas lokal dan Dunia.


3. BASUKI ABDULLAH ( Surakarta 1915 – 1993 )



Pelukis Maestro Legendaris Indonesia yang lahir di Surakarta, bakat dan talenta melukisnya yang luar biasa terlihat dari setiap karya Lukisanya, warna-warna yang terkombinasi matang, kehalusan goresan, kesempurnaan anatomi obyek dan komposisi obyek.


(atas: lukisan asli B. Abdullah; bawah: Tiruannya)

Basuki Abdullah semasa karirnya sebagai seorang Pelukis Maestro, pernah mengawali karirnya studi di Belanda, dan mengadakan perjalanan ke Negara-negar Eropa.

Salah satu prestasinya yang mengharumkan nama Bangsa Indonesia di mata Dunia adalah kesuksesanya menjuarai lomba sayembara melukis pada waktu penobatan Ratu Yuliana (Belanda ) pada 6 September 1948, Basuki Abdullah menjadi juara dan berhasil menyingkirkan 87 Pelukis dari Eropa, beliau juga pernah diangkat menjadi Pelukis tetap di Istana Merdeka, dan karya-karyanya banyak menghiasi ruangan Istana Merdeka.

Semasa hidupnya Basuki Abdullah banyak menerima penghargaan baik dari dalam dan luar Negeri atas Dedikasinya dalam Dunia seni khususnya Lukisan, gaya aliran Lukisan Basuki Abdullah adalah Realism dan Naturalism.


4. HENDRA GUNAWAN ( Bandung 1918 – 1983 )



Dengan talenta sebagai seorang Pelukis senoir dan karakter karya Lukisanya yang khas, menjadikan namanya masuk dalam daftar Pelukis Maestro Legendaris ternama Indonesia.
Tema-tema Lukisan karya Hendra Gunawan banyak melukiskan tentang aktifitas kehidupan masyarkat pedesaan pada jamanya, seperti: Panen Padi, berjualan buah, suasana panggung tari-tarian, dll. Hampir disemua Lukisanya berlatar belakang alam.


(Panen Padi by H. Gunawan)

Dalam karakter Lukisanya beliau sangat berani dengan ekspresi warna kontras dan goresan-goresan tebal/ bertekstur, karya Lukisanya banyak dikoleksi oleh para kolektor berkelas dalam negeri. Gaya Aliran Lukisan karya Hendra Gunawan adalah Ekspresionism.

5. S. SUDJOJONO (Kisaran, Sumatera Utara 1913 - 1985



Pelukis Maestro Legendaris Indonesia pada masa kemerdekaan karya Lukisanya banyak melukiskan tema tentang semangat perjuangan rakyat Indonesia dalam mengusir penjajahan Belanda.

Gaya aliran Lukisanya diapresiasi oleh pengamat seni rupa sebagai Bapak seni lukis Indonesiamodern.


Karya Lukisanya memiliki karakter Goresan ekspresif dan sedikit bertekstur, setelah jaman kemerdekaan kemudian karya Lukisanya banyak bertema Pemandangan Alam, Bunga, Nuansa aktifitas keseharian hidup, dan cerita budaya. Disamping sebagai seorang Pelukis, S.Sudjojono juga sebagai seorang kritikus seni yang berperan dalam kemajuan Seni Rupa Indonesia, terbukti dengan ikut andilnya belaiu dalam beberapa organisasi Seni Rupa, dan bahkan sebagai pendiri salah satu organisasi yang cukup terkenal pada masa tersebut, yaitu persatuan ahli gambar Indonesia (Persagi).

6. POPO ISKANDAR ( Garut, Jawa Barat 1929 – 2000 )



Sang Pelukis Maestro ini terkenal dengan ciri khas Lukisan bertema kucing, dilukis dalam gayaekspresionism bernuansa minimalis, cat tebal dan bertekstur. Salah satu alasan Popo Iskandar gemar melukis kucing, seperti yang pernah beliau ucapkan semasa hidup “ Tabiat kucing variatif, manja, binal dan buas, tapi penurut. Karena itu saya menyukainya” katanya.


(Cat By Popo)

Dia juga melukis tema-tema binatang lainya seperti ayam dan harimau.
Lukisan Popo Iskandar banyak dikoleksi dan sekaligus dijadikan sebagai icon dalam rumah bergaya modern dan minimalis, karya-karya Lukisanya banyak mendapatkan apresiasi dari para pengamat seni, baik dalam dan luar negeri.


7. SRIHADI SOEDARSONO ( Solo 1931 )



Pelukis maestro asal Solo – Jawa Tengah, karya-karya Lukisanya merupakan saksi perjalanan sejarah yang beliau goreskan sejak jaman kemerdekaan hingga jaman modern, tema tentang perjuangan, kehidupan, alam dan cinta, semua terkumpul dalam karya-karya lukisanya, baik dalam sketsa maupun dalam karya lukisan dengan berbagai media.


(Bedoyo Ketawang by Srihadi Soedarsono)

Srihadi Soedarsono termasuk pelukis produktif, yang banyak menciptakan karya-karya Lukisan berkualitas tinggi, dan sering mengadakan event pameran tunggal baik dalam dan luar negeri. Karyanya telah banyak dikoleksi kolektor berkelas, dan hingga saat ini lukisanya masih banyak diburu kolektor baik dalam dan luar negeri. Gaya aliran lukisan karya Srihadi Soedarsono masuk dalam gaya aliran lukisan modern kontemporer.



8. JOKO PEKIK ( Grobogan, Jawa Tengah 1938 )




Memiliki gaya dan karakter Lukisan yang khas, beliau banyak mengkritisi dalam tatanan kehidupan sosial melalui karya Lukisanya.


(Tak Seorangpun Pulang by Joko Pekik)

Perjalanan hidupnya merupakan petualangan getir menuju kesuksesan, karena kasus LEKRA beliau dikucilkan dari masyarakat, karya-karya lukisanya tidak dihargai hingga pada era reformasi beliau mulai menemukan secercah harapan. Karya-karyanya mulai diapresiasi oleh para pengamat seni, dan beberapa karya Lukisanya yang bertema “Celeng” mendapat apresiasi yang luar biasa dari para pengamat maupun para pecinta Lukisan, sehingga karya Lukisan Joko pekik mulai diburu banyak kolektor dengan harga tinggi. Gaya aliran lukisan karya Joko Pekik masuk dalam gaya aliran lukisan realisme sosialis.


9. JEIHAN SUKMANTORO ( Solo 1938 )



Sebagai salah satu Pelukis senior dengan karya-karya lukisan figuratifnya yang khas dan unik, dimana selalu melukiskan figur manusia dengan mata hitam pekat, seolah mengandung makna dan misteri yang dalam.


(Novi by Jeihan)

Kini karya lukisan Jeihan seolah menemukan makna baru dalam tema yang lebih religius, yang mungkin terinspirasi dari perjalanan Hajinya beberapa Tahun yang lalu.
Lukisan karya Jeihan harganya terus merangkak naik seiring dengan naiknya kepopuleran nama dan karya-karya Lukisanya.

Lukisan karya Jeihan termasuk dalam gaya aliran lukisan figurative modern.


10. WIDAYAT ( Kutoarjo, Jawa Tengah 1919 – 2002 )


Salah satu Pelukis Maestro asal Kutoarjo – Jawa Tengah, sebagian besar karya Lukisanya bertemakan Flora dan Fauna, terinspirasi dari pengalamanya yang membekas pada Tahun 1939 saat beliau pernah bekerja sebagai mantri opnamer ( juru ukur ) pada bidang kehutanan di Palembang selama tiga Tahun, dari pengamatanya tentang alam, hewan dan tumbuhan selama beliau bekerja itulah yang mengilhami sebagain besar karya Lukisanya bertema tentang Alam, flora dan fauna dilukis dalam gaya batik kontemporer.


(Tiga Wanita Pencari Pasir by Widayat)

Semasa hidupnya beliau sering mengadakan pameran baik tunggal ataupun kelompok, di dalam dan luar negeri ( Italy, Kuwait dan Singapura ). Beberapa penghargaan dibidang seni pernah disandangnya, atas dedikasinya dalam bidang seni rupa.

http://dunialukisan-javadesindo.blogspot.com/2011/06/top-10-pelukis-maestro-legendaris.html

5 Peradaban Tertua Di Dunia


5 Peradaban Tertua Di Dunia


Sejarah peradaban manusia terbentang panjang sejak ribuan bahkan mungkin jutaan tahun yang lalu. Mari kita lihat kembali untuk sedikit berfikir dan berdzikir...

1. Mesopotamia


Mesopotamia terletak di antara dua sungai besar, Eufrat dan Tigris. Daerah yang kini menjadi Republik Irak itu di zaman dahulu disebut Mesopotamia, yang dalam bahasa Yunani berarti "(daerah) di antara sungai-sungai". Nama Mesopotamia sudah digunakan oleh para penulis Yunani dan Latin kuno, sepertiPolybius (abad 2 SM) dan Strabo (60 SM-20 M).


Sejarah Mesopotamia diawali dengan tumbuhnya sebuah peradaban, yang diyakini sebagai pusat peradaban tertua di dunia, oleh bangsa Sumer(ia) sekitar tahun 7000 SM. Bangsa Sumeria membangun beberapa kota kuno yang terkenal, yaitu Ur, Ereck, Kish, dll. Kehadiran seorang tokoh imperialistik dari bangsa lain yg juga mendiami kawasan Mesopotamia, bangsa Akkadia, dipimpin Sargon Agung, ternya melakukan sebuah penaklukan politis, tapi bukan penaklukan kultural. Bahkan dalam berbagai hal budaya Sumer dan Akkad berakulturasi, sehingga era kepemimpinan ini sering disebut Jilid Sumer-Akkad. Campur tangan Sumer tidak dapat diremehkan begitu saja, pada saat Akkad terdesak oleh bangsa Gutti, bangsa Sumer-lah yg mendukung Akkad, sehingga mereka masih dapat berkuasa di "tanah antara dua sungai" itu.


Urzig

2. Mesir Kuno




Mesir Kuno adalah suatu peradaban kuno di bagian timur laut Afrika. Pada akhir masa Paleolitik, iklim Afrika Utara menjadi semakin panas dan kering. Akibatnya, penduduk di wilayah tersebut terpaksa berpusat di sepanjang sungai Nil. Sebelumnya, semenjak manusia pemburu-pengumpul mulai tinggal di wilayah tersebut pada akhir Pleistosen Tengah (sekitar 120 ribu tahun lalu), sungai Nil telah menjadi urat nadi kehidupan Mesir. Peradaban ini terpusat di sepanjang hilir sungai Nil. Peradaban ini dimulai dengan unifikasi Mesir Hulu dan Hilir sekitar 3150 SM.


Pencapaian-pencapaian peradaban Mesir Kuno antara lain: teknik pembangunan monumen seperti piramida, kuil, dan obelisk; pengetahuan matematika; teknik pengobatan; sistem irigasi dan agrikultur; kapal pertama yang pernah diketahui; teknologi tembikar glasir bening dan kaca; seni dan arsitektur yang baru; sastra Mesir Kuno; dan traktat perdamaian pertama yang pernah diketahui. Mesir telah meninggalkan warisan yang abadi. Seni dan arsitekturnya banyak ditiru, dan barang-barang antik buatan peradaban ini dibawa hingga ke ujung dunia. Reruntuhan-reruntuhan monumentalnya menjadi inspirasi bagi pengelana dan penulis selama berabad-abad.

3. India Kuno


Peradaban disini dimulai sejak 6000 SM. Menurut ahli arkeologi zaman sekarang, di kota kuno Mohenjodaro (Pakistan) banyak ditemui kerangka-kerangka manusia yang berserakan, banyak petunjuk menandakan seolah mereka dilanda malapetaka yang sangat dahsyat secara tiba-tiba. Di kota itulah kisah epik peperangan Ramayana bersumber berdasarkan manuskrip-manuskrip yang ditemukan.


Mohenjodaro

Pada kerangka-kerangka itu terdapat sisa-sisa radioaktif yang tinggi. Begitu pula yang terjadi di kota kuno Kurusetra dan Harappa, kedua kota itu meninggalkan kesan radioaktif yang sama halnya terjadi seperti di Hiroshima dan Nagasaki.

4. Cina Kuno


Sejarah Cina adalah salah satu sejarah kebudayaan tertua di dunia. Dari penemuan arkeologi dan antropologi, daerah Cinatelah didiami oleh manusia purba sejak 1,7 juta tahun yang lalu. Peradaban Cina berawal dari berbagai negara kota di sepanjang lembah Sungai Kuning pada zaman Neolitikum.


Makam China Kuno

Sejarah tertulis Cina dimulai sejak Dinasti Shang (k. 1750 SM - 1045 SM). Cangkang kura-kura dengan tulisan Cina kuno yang berasal dari Dinasti Shang memiliki penanggalan radiokarbon hingga 1500 SM. Budaya, sastra, dan filsafat Cina berkembang pada zaman Dinasti Zhou (1045 SM hingga 256 SM) yang melanjutkan Dinasti Shang. Dinasti ini merupakan dinasti yang paling lama berkuasa dan pada zaman dinasti inilah tulisan Cina modern mulai berkembang.

5. Meso Amerika




Mesoamerika adalah suatu istilah yang merujuk pada wilayah geografis yang membentang dari Tropik Cancer di tengahMeksiko ke bawah hingga Guatemala, Belize, Honduras, El Savador, dan Nikaragua, sampai barat laut Kosta Rika. Wilayah ini ditandai dengan homogenitas budaya pribumi yang dimiliki penduduk di daerah ini. Pemukiman disini sudah ada sejak 5100 SM.


Mesoamerica


Wilayah Mesoamerika ditandai juga sebagai tempat berkembangnya beberapa budaya maju pertama di Amerika seperti Olmec (1200 SM) ,Teotihuacan, Maya, dan Aztec. Budaya-budaya ini telah mengembangkan masyarakat yang kompleks, mencapai evolusi teknologi tingkat tinggi, membangun arsitektur monumental, dan menyumbangkan banyak kondisi dan konsep budaya.

ref:
http://id.wikipedia.org
http://id.wikipedia.org/wiki/Mesoamerika

11 Top Scorer Euro Sepanjang Sejarah

11 Top Scorer Euro Sepanjang Sejarah


11 Top Scorer Euro Ever


Euro Sebentar lagi bakal meledak. Orang bilang kompetensi ini lebih seru dari piala dunia. Mengapa demikian? Karena di babak-babak awal sudah mempertemukan dewa - dewa sepak bola yang harus bentrok mengeluarkan kesaktiannya. Sekedar kilas balik, berikut 11 pemain hebat yang pernah mencetak gol terbanyak dalam sejarah euro sampai saat ini....

1. Michel Platini : 9 Goals



Michel Platini (lahir di Jœuf, Perancis, 21 Juni 1955; umur 56 tahun) adalah mantan pemain sepak bola berkebangsaan Perancis. Ia tiga kali meraih gelar Pemain Terbaik Eropa (1983, 1984, 1985). Saat ini ia adalah wakil presiden Federasi Sepak bola Perancis serta merupakan Presiden Asosiasi Sepak Bola Eropa (UEFA). 9 golnya dicetak pada euro 1984.

2. Alan Shearer : 7 Goals



Alan Shearer (lahir di Gosforth, Britania Raya, 13 Agustus 1970; umur 41 tahun) merupakan mantan pemain sepak bola berkebangsaan Inggris. Di tim nasional Inggris dia bermain 63 kali dan 30 gol. 7 golnya dicetak pada euro 1996 : 5 gol dan 2000 : 2 gol.

3. Nuno Gomes : 6 Goals



Nuno Miguel Soares Pereira Ribeiro (lahir di Amarante, Portugal, 5 Juli 1976; umur 35 tahun) atau lebih dikenal sebagai Nuno Gomes adalah seorang pemain sepak bola asal Portugal. Ia memperkuat timnas Portugal pada putaran final Euro 2000, Piala Dunia FIFA 2002, Euro 2004, dan pada Piala Dunia FIFA 2006. 6 golnya dicetak pada euro 2000 : 1, 2004 : 1 dan 2008 : 4 gol.

4. Thierry Henry : 6 Goals



Thierry Daniel Henry (IPA: [tj?'?i ?~'?i], lahir 17 Agustus 1977; umur 34 tahun) adalah seorang pemain sepak bola yang berasal dari Perancis yang bermain sebagai penyerang. Ia mendapatkan sukses yang serupa di tim nasional Perancis, dengan memenangkan Piala Dunia 1998 dan Euro 2000. Pada Oktober 2007, Henry melewati rekor Michel Platini dengan menjadi pencetak gol terbanyak Perancis. 6 golnya dicetak pada euro 2000 : 3 , 2004 : 2 dan 2008 : 1 gol.

5. Patrick Kluivert : 6 Goals



Patrick Stephan Kluivert (lahir di Amsterdam, Belanda, 1 Juli 1976; umur 35 tahun) merupakan seorang pemain sepak bola berkebangsaan Belanda. Di tim nasional Belanda, dia telah bermain 79 kali dan mencetak 40 gol. 6 golnya dicetak pada euro 1996 : 1 dan 2000 : 5 gol.

6. Ruud van Nistelrooy : 6 Goals



Rutgerus Johannes Martinius Ruud van Nistelrooij atau yang dikenal dengan nama Ruud van Nistelrooy (lahir di Oss, Brabant Utara, Belanda, 1 Juli 1976; umur 35 tahun) adalah seorang pemain sepak bola asal Belanda. Di tim nasional Belanda, dia telah bermain 70 kali dan mencetak 35 gol.6 golnya dicetak pada euro 2004 : 4 dan 2008 : 2 gol.

7. Milan Baroš : 5 Goals



Milan Baroš (lahir di Vigantice, Republik Ceko, 28 Oktober 1981; umur 30 tahun) adalah pemain sepak bola profesional putra Republik Ceko. Ia bertinggi badan 184 cm. 5 Gol Euronya dicetak pada tahun 2004.

8. Jürgen Klinsmann : 5 goals



Jürgen Klinsmann (lahir di Göppingen, Jerman, 30 Juli 1964; umur 47 tahun) merupakan mantan pemain sepak bola berkebangsaan Jerman dan pernah menjadi pelatih tim nasional sepak bola Jerman yang berhasil menempati peringkat 3 pada Piala Dunia 2006. Semasa menjadi pemain Klinsmann pernah meraih Trofi Piala Dunia pada tahun 1990 di Italia dan Menjuarai Piala Eropa 1996 yang diselenggarakan di Inggris. 5 golnya dicetak pada euro 1988 : 1, 1992 : 1 dan 1996 ; 3 gol.

9. Savo Miloševic : 5 Goals



Savo Miloševic (Bahasa Serbia Cyrilic: ???? ?????????, lahir di Bijeljina, 2 September 1973; umur 38 tahun) adalah kapten dan penyerang tengah Serbia dan Montenegro bertinggi badan 186 cm dan 101 kali tampil serta 35 kali mencetak gol. Ia adalah pria kelahiran Bosnia) namun berkewarganegaraan Serbia. 5 golnya dicetak pada euro 2000.

10. Marco van Basten : 5 goals



Marcell "Marco" van Basten (lahir di Utrecht, Belanda, 31 Oktober 1964; umur 47 tahun) adalah seorang mantan pemain sepak bola berkebangsaan Belanda. Dikenal atas kekuatannya dalam penguasaan bola, kemampuan taktis serta tendangan keras dan volinya yang spektakuler, van Basten meraih penghargaan Pemain Sepak bola Terbaik Eropa sebanyak tiga kali (tahun 1988, 1989 dan 1992) juga Pemain Terbaik Dunia FIFA pada tahun 1992. Kariernya sangat singkat, pada umur 29 tahun, ia sudah pensiun karena cederanya yang parah dan kambuhan. 5 golnya dicetak pada euro 1988.

11. Zinedine Zidane : 5 goal



Zinedine Yazid Zidane (IPA: [?zine'din jazi?d zi'dan]; bahasa Arab: ??? ????? ?????, Zainuddin Zidan lahir 23 Juni 1972; umur 39 tahun) yang terkenal dan populer dengan panggilan Zizou adalah seorang pesepak bola Perancis keturunan Aljazair. Zidane sukses mengantar Perancis menjadi juara dunia Piala Dunia 1998 dan juara Piala Eropa 2000. Bersama sahabatnya Ronaldo, Zidane menjadi pemain sepak bola yang mampu meraih gelar Pemain Terbaik Dunia FIFA sebanyak tiga kali. Ia juga pernah meraih Ballon d'Or di tahun 1998. 5 golnya dicetak pada euro 2000 : 2 dan 2004 3 gol.

ref:

http://en.wikipedia.org/wiki/List_of_UEFA_European_Football_Championship_goalscorers

6 Olahragawan Paling Berpengaruh di Dunia Saat Ini


6 Olahragawan Paling Berpengaruh di Dunia Saat Ini


1. Jeremy Lin


Jeremy Shu-How Lin (lahir 23 Agustus 1988) adalah pemain bola basket profesional asal Amerika Serikat. Lin adalah salah satu dari segelintir pemain Amerika berdarah Asia ("Asian American") dalam sejarah NBA dan pemain Amerika pertama berketurunan Cina atau Taiwan

2. Tim Tebow


Timothy Richard Tebow (lahir 14 Agustus 1987) adalah seorang pemain American football NFL. Tebow dikenal sebagai "Dual-threat quarterback", karena mampu lari dan melempar bola dengan handal.

3. Novak Djokovic


Novak Djokovic; lahir pada 22 Mei 1987 adalah seorang petenisSerbia yang menduduki peringkat pertama ATP saat ini.

4. Yani Tseng


Yani Tseng adalah Pegolf putri Taiwan. Dia adalah pegolf termuda sepanjang sejarah yang memenangi 5 Major Camphionship. Tseng sekarang menduduki peringkat 1 rangking pegolf wanita dunia.

5. Lionel Messi


Lionel Andrés Messi (lahir 24 Juni 1987 di Rosario, Argentina) adalah pemain sepak bola yang kini bermain untuk FC Barcelona danArgentina sebagai striker atau pemain sayap. Dianggap salah satu pemain sepakbola terbaik dari generasinya, Messi menerima 3 Ballon d'Or dan FIFA World Player pada tahun 2009, 2010 dan 2011.

6. Oscar Pistorius


Oscar Leonard Carl Pistorius (lahir 22 November 1986) adalah athleet lari Afrika Selatan. Dikenal sebagai "Blade Runner" and "the fastest man on no legs", Pistorius, yang dua kakinya diamputasi, adalah pemegang rekor 100, 200 and 400 meter (sport class T44).

ref:

http://www.time.com/time/specials/packages/article/0,28804,2111975_2111976_2111945,00.html

10 Mobil Terdahsyat Sepanjang Masa


10 Mobil Terdahsyat Sepanjang Masa


Dunia saat ini dimanjakan dengan mobil-mobil bertenaga dahsyat yang berkekuatan lebih dari 500 tenaga kuda. Seperti apa saja mobil terdahsyat di dunia sepanjang masa?

Berikut 10 Mobil terdahsyatmenurut Edmund InsideLine.com. Daftar ini disusun berdasarkan data tenaga kuda yang dirilis pabrikan mobil dunia. 

10. Bugatti Veyron 16.4


 Menghasilkan tenaga 1.001 tenaga kuda pada 6.000 rpm. Mobil ini menggunakan mesin 8.0-liter, DOHC, 64-valve W16, quad turbochargers. Kecepatan maksimum 408 km per jam.

9.Koenigsegg CCXR tahun 2008



Memiliki tenaga 1.004 tenaga kuda pada 6.900 rpm. Mesinnya 4.8-liter, DOHC, 32-valve V8, twin superchargers. Memiliki start yang lebih baik, rasio kompresi lebih tinggi, pulley dengan Rotrex superchargers membuat Koenigsegg bisa terlontar dengan dahsyat.

8. 2006 Bristol Fighter T



Memiliki tenaga 1.012 kuda pada 5.600 rpm. Mesin 8.0-liter, OHV, 20-valve V10, twin turbo. Fighter ini sebenarnya menggunakan dasar mobil Viper namun dimodifikasi pada turbo.


7. Zenvo ST1 Tahun 2007



Memiliki tenaga 1.100 daya kuda pada 6.900 rpm. Mesin 7.0-liter, OHV, 16-valve V8, turbocharged dan supercharged. 

Mobil dari Denmark ini diklaim bisa ngebut dari 0-100 km per jam dalam 3 detik dan memiliki kecepatan maksimum 374 km per jam.

6.Koenigsegg Agera R Tahun 2008



Memiliki tenaga 1.140 hp pada 7.100 rpm. Mesinnya menggunakan 5.0-liter, DOHC, 32-valve V8, twin superchargers.

5. Lotec Sirius Tahun 2004



Dayanya semakin menggila dari mobil sebelumnya, yakni sebesar 1.200 hp pada 6.300 rpm. Mobil menggunakan mesin 6.0-liter, DOHC, 48-valve V12, twin turbo.

4. Bugatti Veyron 16.4 Super Sport 2011



 Pabrikan VW senang dengan mobil ini, sebab Bugatti Veyron sanggup menembus 1.200 hp pada 6.400 rpm. Mengusung mesin 8.0-liter, DOHC, 64-valve W16, quad turbochargers, Super Sport mampu menembus kecepatan gila 429 km per jam. Mobil ini tercatat saat ini sebagai mobil produksi yang tercepat di dunia.

3. Bugatti Veyron 16.4 Grand Sport Vitesse 2012



Memiliki tenaga yang sama dengan saudaranya yakni Super Sport, Grand Sport Vitesse mengusung mesin 8.0-liter, DOHC, 64-valve W16, quad turbochargers. 

Mobil ini sebenarnya merupakan gabungan dari mesin Super Sport dengan bodi terbuka dari Grand Sport. Memang tidak secepat Super Sport tetapi dengan kokpit terbukanya, mobil merupakan padanan serasi di pemukiman mewah.

2. Hennessey Venom GT 2010




Memiliki tenaga sebesar 1.200 kuda pada 6,500 rpm. Mobil ini memiliki mesin 6.2-liter, OHV, 16-valve V8, twin turbos.
Mobil ini merupakan paduan dari mesin Corvette ZR1 dengan struktur dari Lotus Exige. Kecepatan teoritisnya super gila 437 km per jam

1. SSC Ultimate Aero 2009


Di urutan pertama mobil terdahsyat dunia adalah mobil ini. Memiliki tenaga 1.287 kuda pada 6.075 rpm. Mobil mengusung 6.3-liter, OHV, 16-valve V8, twin turbos. 

Mobil ini bisa melaju dari 0-100 km per jam dalam 2,8 detik saja. Dan sejak ditest drive pada kecepatan 413 km per jam, mobil ini langsung menyita perhatian publik.

ref: 
http://oto.detik.com/read/2012/05/23/105018/1922558/1207/2/mobil-terdahsyat-sepanjang-masa991104topnews

10 Merek Termahal Di Dunia


10 Merek Termahal Di Dunia


Raksasa jejaring sosial, Facebook Inc, menjadi perusahaan yang mengalami lompatan tertinggi dalam jajaran merek termahal di dunia.. Posisi teratas dalam daftar tersebut ditempati Apple yang sudah bertahta sejak beberapa tahun terakhir. 

Seperti dikutip dari laman reuters.com, Selasa, 22 Mei 2012, pembuat iPhone dan iPad ini telah mengalami kenaikan nilai merek sebesar 19 persen menjadi US$183 miliar. Nilai merek itu setara dengan 37 persen dari kapitalisasi pasar Apple. 

Pemeringkatan tahunan yang dibuat oleh perusahaan merek Brandz dan agen peneliti pasar Millward Brown ini mengungkapkan, lonjakan tertinggi terjadi pada merek Facebook. Nilai merek perusahaan milik Mark Zuckerberg ini diketahui meroket 74 persen menjadi US$33,2 miliar. 

Dengan lonjakan tersebut, peringkat merek perusahaan yang memiliki valuasi pasar US$82 miliar ini, kini bertengger di posisi ke 19. 

Brandz mengungkapkan, sebanyak 7 dari 10 merek termahal dunia saat ini dikuasai perusahaan yang berhubungan dengan teknologi informasi. Namun, Mc Donald dan Coca-Cola masih mampu bersaing dengan perusahaan teknologi informasi dengan menempati posisi keempat dan enam. 

Begitu pula dengan produsen rokok, Marlboro, yang mampu bertengger di posisi ketujuh di tengah kampanye anti rokok yang banyak digelar di sejumlah negara. 

Managing Director Millwars Brown Optimur, Nick Cooper, menilai, kekuatan merek-merek perusahaan teknologi terletak pada penanganan transformasi peran dan kehidupan modern. 

Dalam membuat penilaian, Millward Brown, memulai dari nilai dari perusahaan atau divisi dari perusahaan yang membuat produk tersebut. Selanjutnya, mereka menggabungkan unsur tersebut dengan kemampuan mereka itu dalam menciptakan kesetiaan para pelanggan.

Berikut adalah 10 besar merek termahal dunia tahun 2012: 

NoMerekIndustriNilai Merek (US$ Miliar)
1AppleTeknologi182,95
2IBMTeknologi115,98
3GoogleTeknologi107,86
4Mc DonalndFast Food95,19
5MicrosoftTeknologi76,65
6Coca ColaMinuman ringan74,29
7MalboroRokok73,61
8AT&TTeknologi68,87
9VerizonTeknologi49,04
10China MobileTeknologi47,04

Top 50 Negara Paling Kompetitif di Dunia


Top 50 Negara Paling Kompetitif di Dunia 



Institut for Management Development (IMD) mengumumkan survei tahunan mengenai negara dengan tingkat daya saing tertinggi. IMD merupakan institusi formal dengan program Master of Business Administration (MBA) yang paling didambakan perusahaan internasional. Kampus yang berlokasi di Swiss ini mensyaratkan mahasiswa yang ingin kuliah harus punya pengalaman tujuh tahun kerja. Lulusan kampus ini rata-rata menerima gaji dasar sebesar US$ 125 ribu (Rp 1,1 miliar).

Dalam World Competitiveness Yearbook 2012, IMD memeringkat 59 negara yang pandai mengelola sumber daya ekonomi dan manusia untuk kesejahteraan.

Hong Kong menjadi negara paling kompetitif di 2012 disusul AS dan Swiss. Meskipun di tengah resesi, AS masih mempunyai kekuatan ekonomi yang cukup besar dan inovatif. 

Berikut 50 negara paling kompetitif di dunia 2012 versi IMD:


1. Hong Kong
2. AS
3. Swis
4. Singapura
5. Swedia
6. Kanada
7. Taiwan
8. Norwegia
9. Jerman
10. Qatar
11. Belanda
12. Luxemburg
13. Denmark
14. Malaysia
15. Australia
16. Uni Emirat Arab
17. Finlandia
18. Inggris
19. Israel
20. Irlandia
21. Austria
22. Korea
23. China
24. Selandia Baru
25. Belgia
26. Islandia
27. Jepang
28. Chili
29. Perancis
30. Thailand
31. Estonia
32. Kazakhstan
33. Republik Ceko
34. Polandia
35. India
36. Lithuania
37. Meksiko
38. Turki
39. Spanyol
40. Italia
41. Portugal
42. Indonesia
43. Filipina
44. Peru
45. Hungaria
46. Brasil
47. Slovakia
48. Rusia
49. Yordania
50. Afrika Selatan

ref:
http://finance.detik..com/read/2012/...or-42?f9911013

7 Bapak Teknologi Digital Yang Mengubah Dunia


7 Bapak Teknologi Digital Yang Mengubah Dunia

Dunia yang kita diami sekarang semakin nyaman berkat keberadaan berbagai macam teknologi. Dari smartphone, ponsel, komputer sampai kamera digital semuanya memudahkan kehidupan manusia.

Berbagai jenis teknologi itu ditemukan berkat jasa berbagai tokoh hebat di masa lalu. Usaha mereka yang tidak kenal lelah membuat umat manusia menerima manfaat besar.

Berikut beberapa orang yang berjasa menemukan teknologi revolusioner yang mengubah hidup manusia...

1. Henry Edward - Bapak Komputer





Henry adalah pendiri perusahaan bernama Micro Instrumentation and Telemetry Systems (MITS) di tahun 1970. Perusahaan itu mengembangkan Altair 8800 yang disebut-sebut sebagai komputer personal pertama di dunia.

Altair 8800 yang memakai mikroprosesor Intel 8080 memicu tokoh besar selanjutnya seperti Bill Gates untuk mengembangkan software komputer. Pria berkebangsaan Amerika Serikat itu tutup usia pada tahun 2010 di umur 69 tahun.

2. Willard Boyle - Bapak Kamera Digital



Ketika berkarir di Bell Laboratories pada tahun 1969, Boyle bersama koleganya George E. Smith menciptakan teknologi CCD (charge-coupled device). Teknologi ini berperan sangat besar pada perkembangan kamera digital.

Teknologi tersebut memungkinkan gambar dikonversi secara langsung menjadi data digital. Pada tahun 2009, pria berkebangsaan Kanada dan Amerika Serikat itu meraih penghargaan sangat bergengsi, yaitu Nobel Fisika atas penemuannya tersebut.

3. Martin Cooper - Bapak Ponsel



Tahun 1970, Martin Cooper menjabat sebagai manajer umum Motorola's Communications Systems Division. Bersama timnya, dia mengembangkan ponsel pertama yang kelak dinamakan sebagai Motorola Dyna-Tac.

Martin juga mendapat kehormatan untuk melakukan panggilan pertama di ponsel portable tersebut pada 3 April 1973. Kini, lelaki berkebangsaan Amerika Serikat itu menjadi CEO sebuah perusahaan bernama ArrayComm Inc.

4. Ralph H. Baer - Bapak Video Game



Ralph yang kelahiran Jerman ini mengembangkan sistem konsol video game pertama di tahun 1960-an. Namanya adalah Brown Box yang teknologinya dilisensi pada perusahaan bernama Magnavox. Hasilnya adalah sebuah konsol game bernama Oddysey.

Pada tahun 2006, dia mendapat penghargaan bergengsi National Medal of Technology yang diserahkan presiden Amerika Serikat kala itu, George W. Bush. Penghargaan diberikan berkat jasa-jasanya mempelopori teknologi konsol video game.

5. Vint Cerf dan Robert Kahn - Bapak Internet



Pada tahun 1970, Vint Cerf, developer protokol ARPANET Network Control Program (NCP) bergabung dengan koleganya Robert Kahn dari Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA). Mereka mendesain TCP/IP - Internet Protocol Suit.

Transmission Control Protocol (TCP)  dan Internet Protocol (IP) adalah protokol komunikasi fundamental yang menjadi 'jantungnya' internet. Kedua tokoh tersebut telah menerima begitu banyak penghargaan karena jasa mereka yang memang luar biasa sehingga dunia mengenal internet.

6. Bill Moggridge dan Adam Osborne - Bapak Laptop



Menentukan siapa 'bapaknya' laptop memang cukup membingungkan. Beberapa pihak menilai penemunya adalah Bill Moggridge yang mendesain laptop pertama bernama GRiD Compass.

Yang lain menganggap penemu laptop adalah Adam Osborne dengan penemuannya, laptop Osborne 1 yang dianggap sebagai komputer portabel dan komersial pertama. Namun keduanya dinilai punya peran sama pentingnya dalam penemuan komputer jinjing.

7. Tim Bernes Lee - Bapak www




Sir Tim Berners-Lee adalah penemu world wide web (www). Ia menyusun sebuah sistem untuk mengorganisasi, menghubungkan dan menjelajah dunia maya dalam komputer. Dia menciptakan program ini ketika masih bekerja di CERN di Jenewa.

Sir Tim sekarang menjabat sebagai direktur World Wide Web Consortium (W3C) di Massachusetts Institute of Technology (MIT) yang bermarkas di Boston, tempat di mana dia mendedikasikan diri sebagai akademisi. Dia telah diberi penghargaan sebagai Greatest Britons atau Orang Inggris Terbesar dalam sebuah upacara pada tahun 2004.


ref:
http://inet.detik.com/read/2012/06/04/132313/1932065/398/8/para-bapak-teknologi-yang-mengubah-dunia991101mainnews